Cara Membuat Bakso Sapi

Updated at: Senin, 24 Desember 2012.

Mau buat bakso sapi tapi tidak tau caranya ? jangan khawatir karena janelabu mau berbagi cara membuat bakso sapi enak dan lezat kepada anda semua. Kalian ketahui sendiri bahwasannya bakso merupakan jajan favorit bagi sebagian besar orang, termasuk saya dan tentu juga kalian yang sedang membaca resep ini. Persoalannya adalah yang kita lakukan ketika ingin makan bakso yaitu membeli oleh tukang bakso dan tidak tau proses pembuatannya seperti apa. Ini yang sering kali membuat para ibu rumah tangga berfikir bagaimana supaya uang yang mereka keluarkan untuk jajan bakso bisa di alihkan dengan membuatnya sendiri, tentu lebih hemat bukan ?

Resepnya kali ini sudah saya siapkan agar kalian semua bisa langsung praktek di rumah untuk membuat bakso sapi enak dan lezat. Nah di bawah ini adalah Resep Membuat Bakso Sapi khusus buat kalian para pecinta bakso :


Bahan Bakso :

  • 250 gram daging sapi, giling sampai halus sekali
  • 125 gram tepung kanji
  • 25 cc air
  • 1/2 sendok makan garam
  • 2 siung bawang putih, haluskan
  • 1/4 sendok teh merica bubuk

Kuah ayam :

  • 750 cc kaldu ayam
  • 1/2 sendok teh merica bubuk
  • 1 sendok teh garam
  • 1 batang daun bawang, iris tipis

Cara membuat Bakso:

  1. Campur daging sapi giling dengan tepung kanji, garam, bawang putih, dan merica bubuk, uleni sambil ditambah air sedikit-sedikit sampai adonan licin.
  2. Didihkan air yang agak banyak, lalu kecilkan api sampai air tidak bergolak lagi.
  3. Kepal adonan hingga keluar dari genggaman, sendoki dan masukkan ke dalam air mendidih tadi,
  4. Rebus kira-kira 10 menit, jaga air jangan sampai bergolak agar bakso tidak pecah.
  5. Kuah ayam: didihkan kaldu ayam, masukkan merica bubuk dan garam, aduk rata, lalu masukkan bakso, didihkan kembali, angkat dari api, taburi dengan daun bawang.
  6. Biasanya disajikan bersama-sama dengan Mi Ayam Jamur dan Pangsit Rebus.
Demikian sedikit artikel mengenai Resep Cara Membuat Bakso Daging Sapi, semoga resep yang saya berikan sesuai dengan apa yang sudah kalian semua praktikan di rumah. Jika kalian suka daging kambing tidak ada salahnya untuk membaca Resep Membuat Tongseng Kambing Lezat Dan Enak.